TARBIYAH RUHIYAH
Generasi Tabi,in adalah generasi yang mendapat legitimasi dari Rosululloh SAW. Sebagai benerasi terbaik sepanjang masa setelah generasi sahabat. Rosululloh pernah menyatakan dalam sabdanya:
خير القرون قرني , ثم الذين يتلونهم , ثم الذين يتلونهم.
“Sebaik baik generasi adalah generasku,kemudian generasi setelahnya,kemudian generasi setelahnya”.
( H.R. Bukhori Muslim).
Generasi tabiin adalah generasi yang berjupa dengan sahabat nabi, mereka beriman kepada nabi meskipun tidak berjumpa dengan beliau dan mereka mati dalam keadaan islam.
Kemudian apa gerangan yang menjadikan mereka sebagai generasi terbaik,yang kebaikannya telah di jamin oleh Rosululloh, padahal Al’qur’qn dan hadis yang mereka baca sama dengan kita?
Mungkin kisah berikut ini dapat membantu member jawaban dari pertanyaan di atas dan jawaban dari kekaguman kita pada generasi tersebut.
“Qosim bin Muhammad berkata;” Aku pernah bepergian bersama Abdulloh bin Mubarok, seiring itu sering terbersit dalam hatiku untuk bertanya apa gerangan yang membuat orang ini lebih utama dari pada kami, senhingga menjadi orang besar yang terkenal,?
Kalau dia solat kamipun solat,dia puasa kamipun puasa,dia ikut perang kamipun ikut berperang,dia pergi berhaji kamipun pergi berhaji.Namun ada kejadian di sebuah perjalanan di negeri syam, suatu malam kami makam malam di sebuah rumah. Tiba –tiba lampu padam.Salah sorang dari kami bangun untuk mengambil lentera,Selama dia keluar mencari lampu kami berdiam menunggu dalam rumah. Beberapa saat dia datang membawa lentera di tangannya. Saat itu aku perhatikan dan aku lihat wajah Abdulloh bin Mubarok dan jenggotnya telah basah dengan air mata.Lalu aku berkata di dalam hatiku, Sungguh rasa takut kepada Alloh yang lebih mendalamlah yang membedakan dia dari kami,hati yang lebih taqwa kepada Allohlah yang membuat orang itu lebih utama daripada kami, bahkan gelap malam mampu mengingatkan beliau pada gelapnya hari qiamat.
Mereka generasi tabi’in adalah generasi yang banyak beramal tanpa menghiraukan pujian dan celaan dari mahluk, asalkan sesuai dengan perintah Alloh dan Rosul.Mereka menyembunyikan amalnya sehingga orang orang yang terdekat dengan merekapun tidak mengetahuinya,karena ingin hanya mempersembahkan amalnya untuk Alloh.Namun demikian, sekeras apapun mereka sembunyikan amalnya,Bagaimana mungkin malam bisa menyembunyikan cahaya bulan purnama.Demikianlah mereka memperoleh kemuliaan di sisi Alloh dan manusia.
Bersyuurlah kita karena meski kehidupan tabiin dan kita sangat jauh namun Alloh masih member hidayah dan rahmatnya pada kita untuk tetap berada dalam keimanan.untuk itu sangat lah penting bagi kita untuk menoleh pada kepribadian salapus soleh dalam tarbiyah jiwa mereka. Bukanlah materi dan tubuh yang menjadikan mereka utama dan mulia melaikan karena jiwa mereka yang agung.
ان في الجسد مضغه فا ذا صلحة صلح الجسد كله واذا فسدة فسد الجسد كله ههي القلب
Sesungguhnya di dalam jasad ada segumpal darah
Maka apabila segumpal darah itu baik maka baik pula jasa itu seluruhnya.
Dan apabila jasad itu buruk maka buruk pula jasad itu seluruhnya.
Ketahuilah segumpal darah itu adalah hati.
Pendidikan ruhiyah: adalah pendidikan bagi hati,pembinaan bagi iman dan pembentukan bagi ahlak serta pengembangan untuk amal ibadah dan jasmani.
كما ارسلنا فيكم رسولا منكم يتلوا عليكم اياتنا ويزكيكم ويعلمكم الكتاب والحكمة ويعلمكم ما لم تكونوا تعلمون }2:151{
“Sebagaimana(kami sempurnakan nikmat) kami telah mengutus kepada kamu seorang rosul diantara kamu yang membacakan ayat ayat Kami kepadamu dan mensucikanmu dan mengajarkan kepada kamu
Al-kitab dan Al-hikmah (sunnah) serta mengajarkan kepada kamu apa yang belum kamu ketahui”.
(Al baqoroh ayat 151).
Pendidikan ruh pada hati adalah cahaya bagi iman, hingga terbit dan terpancarlah pada ahlak di dalam ibadah dan perbuatan yang baik dan lurus (terus menerus dalam kebenaran).
Hanya pendidikan ruhlah yang mampu mengobati jiwa yang sakit, melunakkan hati yang membatu, dan memperbaiki niat yang salah.Dengan pendidikan iman semua pemahaman dan prilaku yang salah dapat di luruskan kembali.
Pendidikan iman adalah sentuhan penyegar bagi hati yamg telah lelah, kehangatan air mata yang membasahi jiwa yang kering, suplemen bagi jiwa dan bekal bagi perjalanan dalam kehidupan.
Pendidikan ruhiyah adalah pendidikan yang mampu menundukkan hawa nafsu,meningkatkan ibadah,memperbaiki ahlak dan menjaga kehormatan, sebagai tarbiyah bagi setiap generasi,yang tak terlupakan dan tak di temukan di sekolah manapun.selain madrasah para salapussaleh.
Marilah kita ciptakan dan kita bentuk generasi kita dengan pendidikan ruhiyah, dengan berpedoman kepada Alqur’an hadis dan sunah Rosululloh serta teladan dari pada sahabat, tabi’in dan salafussaleh.
Semoga bermanfaat.
Bacalah link terkait berikut ini,
surat-annur-ayat-35.
menejemen-pendidikan-anaak-
lagu-membaca
.luasnya-pengampunan-alloh.
mengeintip-gaya-belajaranak
-kelendender-pendidikan-
ismail
paradigma-terhadap-pola-asuh-anak.
memilih-tempat-yang-tepat-untuk berlibur
.aku-adalah-anak-yang-soleh-tak-pernah lupa solat lima waktu.
belajar-dan-teruslah-belajar
. ketika-cinta-alloh-tak-sanggup kita pahami
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tulis komentar, kesan, pesan, kritik dan saran. juga jangan lupa untuk mampir kembali di blog ini, salam.